Parimo Bertambah 1 Orang Lagi Positif Covid- 19. Ini Kata Jubir

BAMBALE PARIMO- Kabupaten Parigi Moutong kembali bertambah lagi 1 orang positif Covid- 19. Hal itu disampaikan Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid- 19 Parigi Moutong Irwan SKM MKes saat konferensi pers di posko Covid- 19 Diklat Parigi Moutong, Senin malam (22/6/20).

Irwan menjelaskan, satu pasien terkonfirmasi positif itu berasal dari Desa Tolai Kecamatan Torue dengan inisial KAS.

"Hari ini ada ketambahan positif satu orang berasal dari Kecamatan Torue inisial KAS umur 22 tahun. Sementara ini yang bersangkutan ada di Kecamatan Torue melakukan karantina mandiri,"Ungkap Irwan.

Kata Irwan, sesuai hasil Diskusi bersama Dinas Kesehatan KAS besok (23/6) akan di jemput untuk karantina kembali di Diklat tempat Karantina PDP Parigi Moutong.

Irwan menceritakan, bahwa KAS tiga tahun terakhir berada di Bali. Selanjutnya kata Irawan dua bulan terakhir kembali ke Kecamatan Torue. Sehingga kata Irwan berdasarkan hasil koordinasi bersama Dinas Kesehatan Kota Palu dan Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Tengah serta Kementerian Kesehatan RI bahwa ada definisi operational yang telah di rilis oleh Kementerian Kesehatan versi 4 bahwa, penetapan pasien itu berada ditentukan dari masa inkubasi Covid- 19. Maka secara teori kata Irwan dimana masa inkubasinya 14 hari sehingga dimana ia berada selama 14 hari sampai ia melakukan Swab maka disitulah ditetapkan pasien tersebut berada. 

"Kalau kita lihat dari posisi saudara KAS ini, maka ia berada di Kabupaten Parigi Moutong selama dua bulan terakhir ini,"Terang Irwan. 

Saat ditanya soal KTP milik KAS, irwan menuturkan bahwa itu salahsatu yang menjadi rancu, dikarenakan KAS memiliki dua KTP yaitu KTP pertama berdomisili Di Palu dan KTP kedua bersomisili di Provinsi Bali. 

"Besok insya allah kami akan lakukan pengecekan di Dukcapil karena ada dua KTP dimiliki KAS, namun orang tuanya berada di Kecamatan Torue,"Kata Irwan.

Irwan menambahkan, semua keluarga, kerabat atau siapa saja yang pernah kontak dengan KAS akan dilakukan Rapit Tes dan Swab. 

Jubir Irwan didampingi Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Parigi Moutong yang baru saja dilantik dr Agus Suryono Hadi dan Sekretaris BPBD kabupaten Parigi Moutong I Nyoman Adi. Rislan.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama